RS UNS Salurkan Hibah dan Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp466 Juta ke Aceh Utara
RS UNS Salurkan Hibah dan Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp466 Juta ke Aceh Utara
SOLO – Rumah Sakit Universitas Sebelas Maret (RS UNS) bersama Fakultas Kedokteran (FK) UNS menyalurkan hibah dan bantuan kemanusiaan dalam rangka Program Pengabdian kepada Masyarakat bertajuk Operasi Medis Tanggap Darurat Bencana Banjir dan Tanah Longsor di Kecamatan Langkahan, Lhokseumawe, Aceh Utara. Program Prioritas II Tahun Anggaran 2025 ini didanai oleh Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) Republik Indonesia. Bantuan tersebut disalurkan sebagai upaya mendukung percepatan pemulihan dan revitalisasi layanan kesehatan pascabencana di Kecamatan Langkahan, Lhokseumawe, Aceh Utara, sekaligus memperkuat akses layanan kesehatan bagi masyarakat terdampak.
Hibah tersebut diserahkan oleh dr. Coana Sukmagautama, Sp.PD., M.Kes., FINASIM, Dosen FK UNS sekaligus Wakil Direktur Pelayanan Medis RS UNS pada Jumat (26/12/2025). Program ini melibatkan tim penerima hibah yang terdiri dari dr. Coana Sukmagautama, Sp.PD., M.Kes., FINASIM; Dr. Ratih Dewi Yudani, dr., M.Sc.; serta dr. Nurhasan Agung Prabowo, Sp.PD., M.Kes.
“Total nilai bantuan mencapai sekitar Rp466.000.000, yang diwujudkan dalam bentuk obat-obatan, bahan habis pakai (BHP) medis, serta pengiriman relawan tenaga medis yang tergabung dalam Tim UNS Peduli Sumatra,” terang dr. Coana.
Selain hibah utama tersebut, penyaluran bantuan juga diperkuat dengan dukungan kemanusiaan dari berbagai organisasi dan lembaga di sekitar RS UNS, antara lain Civitas Hospitalia RS UNS; Ketua Komite Medis RS UNS, Dr. Wachid Putranto, dr., Sp.PD-KGH. FINASIM; Perhimpunan Dokter Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) Surakarta, dalam hal ini menerjunkan langsung Dokter Spesialis Penyakit Dalam yaitu Dr. Arief Nurudhin, dr., Sp.PD(KR). FINASIM, KOPI (Komunitas Preman Insyaf), Yayasan Al Madinah Surakarta, serta Pemerintah Kelurahan Pajang, Kecamatan
Laweyan, Surakarta, dan sejumlah pihak lainnya.
“Bantuan kemanusiaan yang disalurkan meliputi sembako, susu, biskuit, pakaian baru, popok, mi instan, serta berbagai kebutuhan dasar lainnya untuk mendukung masyarakat terdampak,” imbuhnya.
Lokasi sasaran penerima hibah adalah Puskesmas Langkahan, Lhokseumawe, Aceh Utara. Bantuan secara simbolis diterima oleh Kepala Dinas Kesehatan Aceh Utara, Abdurrahman, S.K.M., M.Si.; bersama Kepala Puskesmas Langkahan, Suwardi, S.K.M., sebagai perwakilan daerah.
Melalui program ini, RS UNS dan UNS menegaskan komitmennya dalam mendukung penguatan layanan kesehatan di daerah terdampak bencana, sekaligus menjalankan peran tridarma perguruan tinggi melalui pengabdian kepada masyarakat yang berkelanjutan.
Setelah diserahkan secara simbolis, bahan bantuan didistribusikan kepada masyarakat secara langsung oleh relawan kemanusiaan gabungan dari UNS dan 2 RS pendidikan yaitu RS UNS, Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Moewardi serta tim SAR UNS yang selalu mengawal di Puskesmas Langkahan maupun di posko-posko daerah pelosok yang belum tersentuh bantuan selama ini.
“Dukungan dari tim Puskesmas, Komando Rayon Militer (Koramil) dan Bintara Pembina Desa (Babinsa) serta tokoh masyarakat setempat membuat penyaluran bantuan ini menjadi tertib dan lancar,” ujar dr. Coana.