News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Wapres Ma’ruf Amin Akan Hadir Menutup Muktamar Muhammadiyah

Wapres Ma’ruf Amin Akan Hadir Menutup Muktamar Muhammadiyah

 Wapres Ma’ruf Amin Akan Hadir Menutup Muktamar Muhammadiyah  


Ditulis oleh Eko Prasetyo (Alexainfoterkini,com)

  • JAKARTA—Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof. Haedar Nashir memastikan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia  Ma’ruf Amin akan hadir untuk menutup prosesi Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) pada Minggu, 20 November 2022. 

  • Haedar menyatakan informasi tersebut setelah jajaran PP Muhammadiyah beraudiensi dengan Ma’ruf Amin di Jakarta, Selasa (15/11/2022). Selain sebagai ajang silaturahmi, kunjungan PP Muhammadiyah tersebut untuk memohon kesediaan Wapres untuk hadir menyampaikan amanat dan menutup Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48. Selain Haedar Nashir, hadir pula Ketua PP Aisyiyah Siti Noorjannah Djohantini, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah Tafsir dan jajaran pengurus lainnya. 

  • Pada kesempatan tersebut, Haedar menyampaikan kepada Ma’ruf Amin tentang selayang pandang permusyawaratan tertinggi di persyarikatan  ini. Tema Muktamar Muhammadiyah kali ini ialah Memajukan Indonesia, Mencerahkan Semesta. Sementara tema Muktamar Aisyiyah ialah Perempuan Berkemajuan Mencerahkan Peradaban Bangsa.
  • Menurut Haedar, pembukaan muktamar akan dibuka secara langsung oleh Presiden Joko Widodo di Stadion Manahan Solo pada Sabtu, 19 November 2022. Muktamar akan membahas beberapa agenda strategis meliputi laporan PP Muhammadiyah 2015-2022, program PP Muhammadiyah 2022-2027, risalah Islam berkemajuan, dan isu-isu strategis lainnya.
  • “Kita sampaikan sebagian pokok pikiran bahwa muktamar ini khusus membahas isu-isu yang berkembang untuk memberikan pemahaman yang semakin luas kepada masyarakat tentang Islam yang membawa damai, persatuan, tapi juga membawa kemajuan hidup untuk umat dan bangsa,” urai Haedar.

  • Wapres mengapresiasi isu-isu yang diangkat Muhammadiyah sebab begitu relevan dengan situasi dan kondisi saat ini. Agenda itu tidak hanya bagi umat Islam tapi juga kemanusiaan semesta. Karenanya, Wapres mendukung setiap langkah Muhammadiyah baik dalam pemberdayaan umat maupun penyediaan pemahaman Islam yang lurus dan hanif.

  • “Beliau (Wapres Ma’ruf Amin) mengapresiasi Muhammadiyah karena Muhammadiyah sudah memiliki instrumen dan perlengkapan yang cukup besar untuk memajukan Indonesia dan mencerahkan semesta,” tutur Haedar.

Tags

Masukan Pesan

Silahkan masukan pesan melalui email kami.