Tingkatkan Literasi Keuangan, LIKE IT x Kampung Edukasi LPS Hadir di UNS
Tingkatkan Literasi Keuangan, LIKE IT x Kampung Edukasi LPS Hadir di UNS
Ini merupakan salah satu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan literasi keuangan di Indonesia dengan kolaborasi empat lembaga yakni LPS, Kementerian Keuangan, Bank Indonesia (BI), dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang tergabung pada Forum Koordinasi Pembiayaan Pembangunan melalui Pasar Keuangan (FK-PPPK).
Prof. Dr. Anggito Abimanyu, M.Sc., Ketua Dewan Komisioner LPS yang menjadi keynote speaker pada kegiatan ini menyampaikan betapa pentingnya penguasaan diri sendiri dalam mengatur keuangan, karena menurutnya hal yang paling sulit dalam mengatur keuangan adalah mengalahkan ego pada diri sendiri.
“Bagaimana kita bisa mengontrol keuangan kalau kita saja tidak bisa mengontrol diri kita sendiri, sehingga saat ini banyak terjadi fenomena seperti FOMO dan YOLO yang harus kita hindari agar kita lebih bijak untuk membedakan antara kebutuhan dan keinginan” ujar Prof. Anggito.
Pada kesempatan yang sama Prof. Anggito juga mengucapkan terima kasih untuk Kementerian Keuangan, Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan karena terus bersinergi untuk penyelenggaraan program LIKE IT ini.
“Ini merupakan bukti nyata dan tanggung jawab kita bersama bahwa edukasi keuangan untuk masyarakat dan generasi muda di Indonesia dapat teredukasi dengan baik dan kedepannya mereka memiliki pengetahuan yang lebih dalam tentang pengelolaan keuangan yang cerdas dan aman” ujar Prof. Anggito.
Program LIKE IT ini dihadiri oleh 1.500 mahasiwa dari UNS beserta Rektor, Wakil Rektor dan jajaran Dekan, Ketua Prodi, dan Dosen dari UNS. Tema besar untuk program LIKE IT tahun ini adalah “Generasi Muda Mandiri Finasial, Menuju Indonesia Emas”.
UNS merupakan perguruan tinggi pertama yang menyelenggarakan mata kuliah Penjaminan Simpanan dan Stabilitas Sistem Keuangan. Komitmen untuk terus mendukung ke-LPS-an dari sisi akademik ini yang mendorong LPS dan UNS bersepakat untuk meningkatkan kerja samanya yang telah terjalin sejak tahun 2013 lalu.
“UNS merupakan salah satu Universitas yang paling aktif berkolaborasi dengan LPS, bukan hanya perkuliahan bahkan banyak alumni UNS yang saat ini bekerja di LPS dan menempati posisi-posisi penting di LPS dalam menjalankan tugas dan fungsinya” ujar Prof. Anggito.
Rektor UNS, Prof. Dr. Hartono, dr. M.Si. menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada LPS yang telah memilih UNS untuk berkolaborasi dalam penyelenggaraan kegiatan inspiratif ini.
“Merupakan kehormatan bagi kami untuk menjadi bagian dari gerakan nasional literasi keuangan yang diinisiasi oleh Forum Koordinasi Pembiayaan Pembangunan melalui Pasar Keuangan (FK-PPPK), yang terdiri dari LPS, Bank Indonesia, Kementerian Keuangan, dan Otoritas Jasa Keuangan,” ujar Prof. Hartono.
Program LIKE IT merupakan langkah nyata dalam memperkuat pemahaman masyarakat tentang keuangan, terutama bagi generasi muda.
Hubungan antara UNS dan LPS telah terjalin erat selama lebih dari 10 tahun. Kolaborasi ini telah menghasilkan banyak capaian bersama, mulai dari riset kolaboratif dan publikasi di jurnal internasional bereputasi, hingga pengembangan kurikulum tentang penjaminan simpanan di lingkungan kampus.
“Kami sangat bangga bahwa pada tahun 2024, UNS menjadi pionir nasional dalam mengimplementasikan pembelajaran mengenai penjaminan simpanan di enam program studi pada empat fakultas dan sekolah. Langkah ini menjadi bagian nyata dari komitmen UNS untuk memperkuat kompetensi finansial mahasiswa dan memperluas dampak akademik terhadap kebijakan publik,” imbuhnya.
Lebih jauh, kolaborasi ini sejalan dengan rencana strategis UNS yakni DREAMTEAM, terutama pada nilai ACTIVE. Nilai ACTIVE ini mendorong UNS untuk secara proaktif menjalin kerja sama strategis dengan berbagai lembaga nasional dan internasional, mengembangkan pembelajaran yang adaptif terhadap kebutuhan zaman, serta menghasilkan inovasi yang relevan bagi masyarakat.
Dengan semangat inilah, kolaborasi UNS dan LPS kami pandang bukan sekadar kemitraan program, tetapi sebagai wujud konkret implementasi strategi universitas menuju reputasi global dan kebermanfaatan nasional.
Terima kasih kepada LPS dan seluruh pihak yang telah berkolaborasi dengan UNS. Semoga sinergi ini terus berlanjut dan membawa manfaat yang semakin luas bagi masyarakat dan bangsa. “Saya berharap kegiatan LIKE IT X Kampung Edukasi LPS hari ini dapat menjadi kesempatan yang baik untuk mahasiswa UNS dan seluruh peserta yang hadir hari ini untuk dapat mengambil inspirasi dan pengetahuan baru untuk menjadi arsitek masa depan ekonomi Indonesia yang inklusif, tangguh dan berkelanjutan menuju cita cita besar Indonesia Emas 2045,” imbuh Prof. Hartono.
Dalam kesempatan tersebut, sebanyak 1.500 mahasiswa UNS memperoleh materi menarik dari beberapa narasumber. Yaitu dari Ahmad Subhan, Direktur Grup Analisis Sistem Stabilitas Keuangan Lembaga Penjamin Simpanan; Erawati, Direktur Pembinaan dan Pengawasan Profesi Keuangan di Direktorat Jenderal Stabilitas dan Pengembangan Sektor Keuangan (DJSPSK), Kementerian Keuangan; Arief Rachman, Direktur Departemen Pengembangan Pasar Keuangan, Bank Indonesia; dan Wahyu Budi Satriyo, Direktur Kebijakan Sektor Jasa Keuangan Terintegrasi, Otoritas Jasa Keuangan.